Definisi dan Pengertian Video Game

Tags

Pengertian Game - Game merupakan permainan yang dilakukan untuk tujuan hiburan dan refreshing. Kegiatan-kegiatan yang dilakukan yang termasuk dalam game antara lain adalah puzzle, kartu, olahraga, video game dan lain-lain. Meski begitu di era modern saat ini, kata 'game' sangat identik dengan video game, dari berbagai konsol mulai dari PC, PS, Xbox, Nintendo atau bahkan game game android. Video game sendiri merupakan game elektronik yang melibatkan interaksi manusia dengan user interface yang menjalankan kontrol visual di dalam perangkat video. 

Game awalnya tersedia dalam 2 dimensi saja. Namun seiring perkembangan zaman, game 3 dimensi pun muncul. Game pun menjadi salah satu hal yang diminati dan terus berkembang tiap tahunnya. Perkembangan teknologi dan gadget juga turut mempengaruhi perkembangan dunia game yang makin canggih dan maju. Ada beberapa aspek dan faktor untuk menentukan kualitas suatu game, mulai dari aspek grafis, visual, gameplay, storyline, konsep, kontrol dan lain-lain. 

Definisi dan Pengertian Video Game

Video game dijalankan melalui sistem elektronik yang dikenal sebagai platform. Beberapa konsol dan platform game yang populer antara lain adalah PlayStation (PS2/P3/PS4), Xbox 360, Nintendo Wii, PC (Komputer), game online hingga game Android yang tersedia untuk didownload lewat gadget hp dan smartphone. Sementara konsol game game lawas seperti game Arcade atau Game Boy pun sudah mulai ditinggalkan.

Sementara perangkat input yang digunakan untuk mengontrol karakter atau objek dalam game disebut game controller. Game controller yang digunakan berbeda-beda tiap platform dan konsol game yang dimainkan, antara lain seperti joystick, keyboard, mouse, gamepads, keypad dan lain-lain.

Itulah informasi mengenai definisi dan pengertian game selengkapnya. Pembuatan video game pun kini sudah menjadi sebuah seni dan industri bagi para pelakunya. Banyak perusahaan game ternama berlomba-lomba memberikan inovasi untuk industri game dunia. Semoga info tersebut bisa bermanfaat.


-GameSetting-

Mokhammad Zakky

This Is The Oldest Page


EmoticonEmoticon